Berikut ini adalah informasi mengenai biaya / harga / fee jasa desain interior, prosedur pemesanan jasa interior desain, dan keterangan mengenai gambar dan layanan apa saja yang termasuk ke dalam biaya tersebut. Pengkategorian biaya desain interior didasarkan kepada luasan ruang yang akan di desain serta style yang disukai.
1. BIAYA / FEE / HARGA JASA DESAIN INTERIOR
A. Harga dengan luasan desain
Harga untuk Design Interior Residensial, Retail & Ofiice
NO | LUASAN AREA / BANGUNAN | HARGA DESIGN |
---|---|---|
1 | 0-30 m2 | Rp 5.580.000 |
2 | 30-100 m2 | Rp 18.600.000 |
3 | 100-200 m2 | Rp 37.200.000 |
4 | 200- ~ m2 | Rp 180.000/m2 |
DISCOUNT 40% Fee Design jika menggunakan JASA KONTRAKTOR KAMI dengan pemotongan langsung dari nilai Rencana Anggaran Biaya (RAB).
B. Paket Design Interior Per Ruangan
Harga untuk Desain Interior per ruangan dengan luasan maksimal 30 m2 dengan pembayaran 100% diawal.
NO | NAMA RUANGAN | HARGA DESIGN | GAMBAR |
---|---|---|---|
1 | Kamar Tidur Utama | Rp 3.500.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
2 | Kamar Mandi Utama | Rp 1.200.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 3 tampak |
3 | Ruang Tamu | Rp 3.500.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
4 | Ruang Keluarga | Rp 3.500.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
5 | Kamar Tidur Anak/Tamu | Rp 3.000.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
6 | Dapur | Rp 3.750.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
7 | Area Makan | Rp 3.000.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 5 tampak |
8 | Lain-lain | Rp 2.000.000 | Denah, tampak, potongan ruang, tampak 4 sisi & Render 3 tampak |
*Harga tidak termasuk Gambar Detail (Gambar Teknis) furniture
*Untuk mendapatkan proposal biaya dari Interior Designer kami, silahkan diisi form berikut ini: Form Pemesanan-Interior atau kirimkan data via Whatsapp. Kemudian jika data sudah lengkap akan dibuatkan proposal harga dilengkapi dengan sketsa denah konsep dalam 1-7 hari kerja. Apabila diperlukan, Interior Designer dan Klien dapat melakukan online meeting awal.
2. TAHAP KONSULTASI
Klien memberikan data-data yang diperlukan berupa:
- Lokasi Lahan
- Ukuran Lahan/Ruangan
- Style Interior yang disukai
- Rencana Budget Pembangunan Interior
- Rincian Kebutuhan furniture
- Terlampir FORM REGISTRASI DESAIN INTERIOR
Tim Interior Designer akan memberikan sketsa denah dan penawaran biaya desain berdasarkan perkiraan luasan bangunan yang diperlukan.
3. TAHAP PEMBAYARAN
NO | LUASAN AREA / BANGUNAN | HARGA DESIGN |
---|---|---|
1 | 0-30 m2 | 100% pada saat MoU Design |
2 | 30-100 m2 | 50% pada saat MoU Design |
3 | 100-200 m2 | 50% pada saat MoU Design |
4 | 200- ~ m2 | 30% pada saat MoU Design |
Penyerahan File final yang akan diberikan adalah:
NO | FILE FINAL | Print A3 & softcopy |
---|---|---|
1 | Detail Layout, 4 tampak sisi, 2 potongan, 3D render | Print A3 & softcopy |
2 | Rencana Anggaran Biaya (RAB) | Print A3 & softcopy |
3 | Dimensi furniture custome (hanya dimensi ukuran) | Print A3 & softcopy |
4 | Detail DED/Gambar Teknis (Additional) | Print A3 & softcopy |
Pada tahap ini tidak diperkenankan lagi revisi. Jika semua file sesuai penawaran sudah diterima oleh Klien maka tahap Desain dinyatakan telah selesai dan Klien siap melakukan tender atau menggunakan jasa kontraktor sesuai pilihan.
Harga design tidak termasuk untuk area berikut:
- Servis Area (KM ART, Ruang Kumpul / Ruang Makan ART, Toilet ART, Storage, Area Cuci Jemur Setrika, Tangga Servis, Koridor Servis)
- Carpot
- Garasi
- Teras
- Balkon
- Taman
- Void
- Pool Deck
- Pool
- Sauna Room
- Indoor Lift
- Moondeck